Menu Sehat Pelangi

Forest
Snow
Forest
Snow
Forest
Snow
Forest
Snow
Forest
Forest
Forest
Forest
Forest
Forest
Forest
Forest


Kenapa Pilih Pelangi?

pelangifrozenfood pelangifrozenfood


Pelangi adalah makanan halal dan healthy natural (sehat alami). Semua varian produknya terbuat tanpa 3P: Tanpa pengawet berbahaya, Tanpa penyedap rasa, Tanpa pewarna sintetis


Semua produk Pelangi aman dikonsumsi untuk anak- anak maupun dewasa, sebab dibuat dari bahan baku pilihan bermutu, halal dan asupan gizinya telah disesuaikan untuk memenuhi kecukupan gizi harian yang direkomendasikan (Recommended Daily Intake) atau Angka Kecukupan Gizi (AKG) dari BPOM.



Produk halal adalah Produk yang telah mendapatkan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Pelangi sudah menerima Sertifikat Halal MUI sebagai fatwa tertulis Majelis Ulama Indonesia yang menyatakan kehalalan produk Pelangi sesuai dengan syari’at Islam.



TIDAK ada penambahan bahan pengawet pada semua produk Pelangi.

Proses produksi dilakukan secara higienis dengan pengawasan mutu yang ketat, lalu produk dibekukan sehingga produk Pelangi yang beku dapat awet lama walaupun tanpa bahan pengawet.

Karena produk Pelangi sudah melalui metode pengawetan alami yang aman, tidak merusak tekstur dan kandungan gizi pada produk daging olahan.

Untuk informasi kondisi suhu yang beku (≤-18oC) bisa menghambat pertumbuhan sebagian besar spesies bakteri patogen yang bisa merusak


Pelangi adalah produk tanpa kandungan penguat rasa atau jenis Bahan Tambahan Pangan (BTP) seperti kaldu perisa dan sejenisnya.

Sesuai ketentuan BPOM. Mengonsumsi makanan yang mengandung penguat rasa buatan berpotensi menyebabkan gangguan kesehatan pada tubuh.

Pelangi memilih memurnikan makanan yang dibuatnya dari penyedap msg. Rasa gurih yang terasa dari produk 100% Alami dari racikan bumbu alami dan bukan Msg murni


Tanggal kadaluwarsa produk dicantumkan di setiap kemasan. Perhatikan tanggal kedaluwarsa. Produk yang selalu disimpan beku di freezer aman untuk dimasak dan dikonsumsi sampai batas tanggal kedaluwarsanya.

Kami membuat produk setiap hari dalam batch kecil agar setiap makanan yang dihasilkan selalu terjaga kesegarannya.


healthyfrozenfood healthyfrozenfood makananbekusehat

Pelangi On the Spot


makananbekusehat makananbekusehat

Pentingnya Protein Hewani Bagi Tubuh

Seringkali kita makan daging hanya karena alasan lauk yang enak. Padahal selain enak, daging mengandung protein yang kaya manfaat bagi tubuh. Protein merupakan salah satu zat gizi yang memiliki fungsi khusus yang tidak bisa terganti oleh zat gizi lainnya.


Berdasarkan sumber pangannya, protein terbagi menjadi dua yakni protein hewani yang berasal dari hewan dan protein nabati yang berasal dari tumbuhan. Meski masing-masing dari mereka menyediakan sumber protein bagi tubuh, mereka memiliki keunggulan tersendiri.


Protein nabati unggul dalam tingginya kandungan lemak tidak jenuh dibanding protein hewani. Sedangkan keunggulan protein hewani adalah mempunyai asam amino yang lebih lengkap dan lebih baik, karena kandungan zat-zat gizi tersebut lebih banyak dan mudah diserap tubuh.


Selain memiliki keunggulan tersebut, protein hewani juga kaya akan manfaat bagi tubuh. Protein hewani memiliki banyak fungsi, diantaranya membantu dalam pembentukan sel otot, membentuk dan menguatkan sel jaringan baru, mendukung metabolisme tubuh, serta meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu protein juga dibutuhkan untuk memproduksi hormon, enzim dan berbagai jenis zat kimia yang dibutuhkan oleh tubuh.


Protein menjadi zat yang penting untuk tubuh terutama untuk membantu pembentukan tenaga. Berbagai jenis makanan yang mengandung karbohidrat dan lemak diperlukan tubuh sebagai cadangan energi. Tetapi semua proses tersebut tidak dapat dilakukan tanpa protein.


Protein membantu tubuh dalam mengolah energi dari kalori dan berbagai jenis sumber makanan lain. Selain berfungsi bagi tubuh orang dewasa, protein turut berdampak penting bagi pertumbuhan janin.


Protein berguna sepanjang kehamilan untuk membantu membangun pertumbuhan berbagai jenis organ seperti sistem pernafasan, tulang, otot dan sistem pembentukan tubuh. Dan bahkan berpengaruh besar bagi pembentukan otak anak sejak masih dalam kandungan hingga umur 2 tahun.


Banyaknya manfaat protein, mengharuskan kita untuk pintar dalam memilih sumber protein yang baik. Sebagai sumber protein hewani, daging ayam maupun daging sapi dan ikan biasanya menjadi pilihan bagi keluarga Indonesia. Selain mudah di dapat, daging hewan juga terasa lebih lezat.


Disamping menikmati protein dalam bentuk daging, sebenarnya banyak pilihan untuk merasakan kandungan protein hewani. Produk Pelangi hadir dalam beragam varian yang berasal dari hewani sebagai jawaban untuk membantu meningkatkan angka kebutuhan gizi protein tubuh kita.


Bagi pecinta daging sapi, kita bisa menikmati produk Pelangi olahan daging sapi dalam bentuk sosis dan bakso.Selain terbuat dari daging berkualitas, sosis dan bakso ini juga mengandung protein yang tinggi. Ada banyak varian rasa dari Sosis Pelangi yang bisa dipilih yaitu rasa original, blackpaper dan cheese.


Jadi membuat menu masakan favorit keluarga pun akan lebih mudah dan praktis serta yang pastinya enak dan bergizi baik.